Plh. Sekda Katingan: Pastikan Fasilitas Dinas yang Digunakan Pejabat Pemda dalam Kondisi Baik dan Layak Pakai

Reporter :
Editor :
Sabtu, 4 Januari 2025 07:37WIB
Plh Sekretaris Daerah Kabupaten Katingan, Deddy Feras, melaksanakan pengecekan terhadap Rumah Dinas Jabatan Sekda Kabupaten Katingan, Jumat (3/1/2025),

Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Kabupaten Katingan, Deddy Feras, melaksanakan pengecekan terhadap Rumah Dinas Jabatan Sekda Kabupaten Katingan, pada Jumat (3/1/2025), sebagai bagian dari upaya untuk memastikan bahwa fasilitas dinas yang digunakan pejabat pemerintah daerah dalam kondisi baik dan layak pakai.

Dalam pengecekan tersebut, Deddy Feras memeriksa kondisi bangunan, kebersihan, serta fasilitas yang ada di Rujab Sekda. Ia menekankan pentingnya menjaga rumah dinas dalam keadaan baik sebagai cerminan dari profesionalisme dan komitmen pemerintah daerah dalam memberikan pelayanan optimal.

“Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan bahwa Rumah Dinas Sekda di Kasongan dapat mendukung kenyamanan dan kelancaran tugas. Selain itu, rumah dinas yang terawat dengan baik juga mencerminkan tata kelola pemerintahan yang baik,” ujar Deddy Feras.

Plh. Sekda Kabupaten Katingan itu juga menyatakan akan segera mengambil langkah perbaikan apabila ditemukan kerusakan atau fasilitas yang perlu diperbaharui, guna menjaga kelayakan dan kenyamanan fasilitas tersebut. Dengan dilakukannya pengecekan ini, diharapkan Rumah Dinas Jabatan Sekda Kabupaten Katingan dapat terus berfungsi dengan baik dan mendukung kelancaran tugas pemerintahan yang lebih efektif di masa mendatang. (Rin & Den)

Kategori Terkait

Author Post

Terpopuler

iklan02
iklan02

Pilihan

Terkini

EKONOMI BISNIS

Semarak Fun Walk dan Grand Launching QRIS pada Betang Mobile Bank Kalteng

Fun Walk sekaligus Grand Launching QRIS pada New Betang Mobile Bank Kalteng dalam rangka memperingati…