Kebakaran di Kuala Pembuang, Satu Tewas

Reporter :
Editor :
Jumat, 25 April 2025 07:57WIB
Kebakaran di Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan, Kamis (24/4/2025) malam.

Kebakaran terjadi di sebuah barak enam pintu di Jalan D.I Panjaitan, Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan, pada Kamis (24/4) malam.

Dalam peristiwa tersebut diketahui, satu korban tewas, sementara empat unit sepeda motor ikut terbakar.

Api mulai terlihat sekitar pukul 18.30 WIB dan dengan cepat membesar, memicu kepanikan di lingkungan sekitar dan berhasil dijinakkan sekitar pukul 20.00 WIB.

Tiga unit armada pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api dan melakukan pembasahan di sekitarnya guna mencegah penyebaran ke rumah-rumah lainnya.

Seorang wanita paruh baya bernama Sri (54), asal Semarang, yang tinggal di salah satu unit barak tersebut, tak sempat menyelamatkan diri. Jenazah korban dievakuasi petugas PMI Seruyan dan segera dilarikan ke RSUD Kuala Pembuang.

Jenazah korban tewas dievakuasi petugas PMI dilarikan ke RSUD Kuala Pembuang.

Tak hanya menelan korban jiwa, api juga menghanguskan empat unit sepeda motor yang terparkir di lokasi.

Kapolres Seruyan, AKBP Han’s Itta P melalui Kabag Ops AKP Herbet Parluhutan Simanjuntak mengungkapkan, lokasi kebakaran tengah dijaga personel Polres, BPBD, dan Damkar. Garis polisi telah dipasang, dan olah TKP sedang dilakukan untuk memastikan keamanan serta mengumpulkan bukti.

Sementara ini penyebab kebakaran belum diketahui. “Penyebab kebakaran masih dalam tahap penyelidikan,” ujar Kabag Ops Polres Seruyan, AKP Herbet. ***

Kategori Terkait

Author Post

Terpopuler

iklan02
iklan02

Pilihan

Terkini

EKONOMI BISNIS

Kebakaran di Kuala Pembuang, Satu Tewas

Kebakaran terjadi di sebuah barak enam pintu di Jalan D.I Panjaitan, Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan,…