Bupati Seruyan, Ahmad Selanorwanda menyerahkan secara simbolis santunan kematian bagi pekerja rentan, termasuk nelayan, tenaga guru non ASN, dan petugas kebersihan. Santunan tersebut diberikan oleh BPJS Ketenagakerjaan dengan nilai masing-masing sebesar Rp42.000.000 di kantor Bappedalitbang, Kamis (13/3/2025).
Ahmad Selanorwanda pada kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap BPJS Ketenagakerjaan yang telah merealisasikan santunan dan bantuan bagi masyarakat. Ia menekankan pentingnya perlindungan bagi pekerja, terutama mereka yang berada dalam kategori rentan.
“BPJS Ketenagakerjaan merupakan bagian dari pemerintah yang berkomitmen untuk memberikan jaminan bagi para pekerja. Dengan adanya santunan ini, diharapkan dapat meringankan beban keluarga yang ditinggalkan,” ujarnya.
Selain penyerahan santunan kematian, Wanda juga menyerahkan secara simbolis 12 paket sembako kepada para mustahiq. Bantuan sembako ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat yang kurang mampu.
Lebih lanjut, dirinya berharap agar bantuan yang diberikan dapat bermanfaat dan memberikan dampak positif bagi penerima. “Saya mengucapkan terima kasih kepada BPJS Ketenagakerjaan yang telah peduli dan memperhatikan masyarakat sekitar. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban dan memberikan harapan baru bagi keluarga yang membutuhkan,” tambahnya.
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama bagi mereka yang bekerja di sektor-sektor yang rentan. Dengan adanya dukungan dari BPJS Ketenagakerjaan, diharapkan para pekerja dapat merasa lebih aman dan terlindungi dalam menjalankan aktivitas mereka sehari-hari.
Melalui langkah-langkah ini, Wanda berharap agar sinergi antara pemerintah, BPJS Ketenagakerjaan, dan masyarakat dapat terus terjalin dengan baik demi menciptakan lingkungan kerja yang lebih aman dan sejahtera bagi semua,” tuturnya. ***