Ina Prayawati Anggota DPRD Kalteng, menyatakan siap maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Tahun 2024.
Kesiapannya maju Pilkada Barsel bukan hanya karena kehendak pribadi, akan tetapi berdasarkan banyaknya dorongan atau dukungan dari masyarakat di Barsel.
“Dukungan itu datang dari aspirasi masyarakat, dan saya pribadi menampung itu. Dari kesiapan saya siap berpartisipasi pada pilkada nanti di Barsel,” ucapnya di Palangka Raya.
Selain itu, politisi PDIP yang merupakan putri asli Barsel ini menuturkan alasan lain ia siap maju di Pilkada Barsel tahun 2024 yakni ingin mengabdi membangun tanah kelahirannya.
“Sebagai orang asli Barsel tentu saya ingin mengabdikan diri ditanah kelahiran dan ingin membangun daerah tersebut agar bisa lebih berkembang dan maju,” ujarnya.
Ina mengungkapkan, saat ini dirinya masih menunggu penugasan dari partai, apabila memang nantinya ditugaskan untuk maju di Pilkada Barsel, ia siap.
“Sebagai kader partai saya akan selalu siap dan patuh jika ditugaskan oleh partai. Selama partai menugaskan dan masyarakat mendukung, sekali lagi saya siap maju,” katanya. ***