Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) Kalteng bersama LPP kabupaten dan kota se Kalteng, terus mematangkan persiapan guna mengikuti Pesta Paduan Suara Gerejawi (PESPARAWI) XIII Tingkat Nasional 2022, yang dipastikan digelar di Yogyakarta pada 19-26 Juni 2022.
Ketua Umum LPPD Kalteng, Guntur Talajan mengungkapkan, pihaknya saat ini tengah menyiapkan sejumlah agenda yang dilaksanakan sebelum keberangkatan peserta atau kontingen Pesparawi Kalteng ke Yogyakarta.
“Agenda ini nantinya merupakan satu rangkaian acara pelepasan kontingen Pesparawi Kalteng, dimana akan dilaksanakan konser akbar dan training center,” ungkap Guntur, Senin (30/5/2022).
Lebih lanjut Guntur menjelaskan, khusus terkait konser akbar maka nantinya akan diisi penampilan dari 12 kategori lomba yang diikuti oleh kontingen Kalteng pada Pesparawi nasional. Dalam hal ini penampilan tim peserta dari perwakilan kabupaten dan kota se Kalteng.
“Sebelum keberangkatan ke Yogyakarta yang dijadwalkan pada 18 Juni 2022, maka seluruh tim peserta berkumpul di Kota Palangka Raya mengikuti training center di salah satu hotel, sekaligus persiapan konser akbar,” terangnya.
Melalui konser akbar tersebut tambah Guntur, setidaknya menjadi alat ukur serta melihat progres dari kesiapan peserta yang sejauh ini telah melalui proses latihan yang cukup panjang.
Sementara terlepas dari itu semua ungkap dia, LPPD Kalteng juga terus mematangkan segala hal yang dibutuhkan menjelang keberangkatan kontingen. Baik terkait akomodasi, kesehatan dan kesiapan penginapan peserta di Yogyakarta nantinya.
“LPPD Kalteng sudah membentuk pelaksana satuan tugas yang akan mengatur waktu, tempat konser akbar, training center dan acara pelepasan, hingga keperluan kontingen di Yogyakarta. Semoga kontingen Pesparawi Kalteng dapat meraih hasil maksimal,” harapnya. ***