SIPOETRA Mobile Berikan Layanan Antar Obat kepada Pasien

Reporter :
Editor :
Minggu, 23 Maret 2025 08:02WIB
Direktur RSUD Kota Palangka Raya, Abram Sidi Winasis

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Palangka Raya terus berinovasi dalam meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Salah satunya dengan meluncurkan Sistem Pengantaran Obat Tanpa Antre atau SIPOETRA Mobile beberapa waktu lalu.

Inovasi ini memungkinkan pasien rawat jalan dengan resep berulang mendapatkan obat langsung di rumah tanpa harus datang dan antre di apotek rumah sakit. Layanan ini diluncurkan sebagai bagian dari upaya meningkatkan efisiensi dan kenyamanan pasien dalam mendapatkan obat yang mereka butuhkan.

Direktur RSUD Kota Palangka Raya, Abram Sidi Winasis menjelaskan bahwa SIPOETRA Mobile bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi pasien, khususnya yang memiliki keterbatasan waktu atau kondisi kesehatan yang tidak memungkinkan untuk bolak-balik ke rumah sakit.

“Dengan adanya SIPOETRA Mobile, pasien yang memiliki resep berulang tidak perlu lagi datang dan antre di RSUD Kota Palangka Raya. Obat akan langsung diantarkan ke rumah mereka pada hari yang sama oleh petugas kami,” ujarnya, Sabtu (22/3/2025).

Selain memberikan kemudahan, layanan ini juga menjadi bagian dari upaya RSUD dalam meningkatkan efisiensi pelayanan farmasi, mengurangi antrean di instalasi farmasi rawat jalan, serta mendukung program digitalisasi layanan kesehatan.

Peluncuran SIPOETRA Mobile ini juga selaras dengan program 100 hari kerja Pj Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, yang menekankan pada peningkatan pelayanan publik, termasuk di sektor kesehatan.

“Semoga SIPOETRA Mobile dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat dan membantu meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Palangka Raya,”tambahnya. ***

Kategori Terkait

Author Post

Terpopuler

iklan02
iklan02

Pilihan

Terkini

EKONOMI BISNIS

Protes UU TNI di DPRD Kalteng, Saling Dorong dengan Aparat Kaca Gedung DPRD Pecah Berantakan

Mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Masyarakat Sipil (GEMAS) Kalimantan Tengah, melakukan aksi demo di DPRD…