Truk fuso bernomor polisi AG 9267 VD bermuatan kernel kelapa sawit terjun ke sungai setelah menabrak pembatas jembatan penyeberangan di areal perkebunan kelapa sawit milik PT Sawit Mandiri Lestari (SML), Desa Karang Taba, Kecamatan Lamandau, Sabtu (25/3/2023) sekitar pukul 12.00 WIB.
Truk nahas milik CV Sri Rejeki Cangkang yang dikemudikan Ahmad Saliman diduga menabrak pembatas jembatan dan terjun ke sungai, karena lantai jembatan yang terbuat dari kayu tersebut menjadi licin akibat diguyur hujan.
Upaya evakuasi dan pencarian korban dilakukan Polres Lamandau, Basarnas dan BPBD Kabupaten Lamandau. Hingga berita ini ditulis, korban dan truk fuso belum ditemukan.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kabupaten Lamandau, Gustoni, Minggu (26/3/ 2023) pihaknya setelah diminta bantuan, segera meluncur kelokasi kejadian.
Kasatlantas Polres Lamandau, Iptu Muhammad Romadhon menjelaskan, kecelakaan diperkirakan terjadi sekitar pukul 12.00 WIB. Pasalnya, truk fuso tersebut tercatat masuk pabrik milik PT SML pukul 08.05 WIB untuk mengisi muatan.
“Truk baru keluar pada pukul 11.35 WIB. diperkiraan tak berselang lama setelah truk keluar kecelakaan itu terjadi,” bebernya.
Menurut Kasat Lantas, truk diduga menabrak pembatas jembatan dan terjun ke sungai karena lantai jembatan yang terbuat dari kayu tersebut menjadi licin akibat diguyur hujan.
Karena sebelum sampai jembatan, truk fuso melalui jalan tanah, sehingga semakin licin.
Pihak Satlantas Polres Lamandau, telah meminta keterangan sejumlah saksi. ***