Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Provinsi Kalimantan Tengah mengawali kegiatan Kampanye 28 November 2023, dengan melakukan Dzikir dan Sholawat Bersama di Kantor Sekretariat DPD Partai Gerindra Kalteng di Jl. Seth Adji Palangka Raya, Senin (27/11/2023) malam.
Kegiatan ini dirangkaikan mendengarkan pidato politik dari Capres Prabowo disiarkan dari Bumi Perkemahan Cibubur Jawa Barat melalui Zoom dan YouTube Tim Kampanye Nasional (TKN) Channel.
Hadir Ketua Dewan Pengarah TKD Prabowo Gibran Kalteng Abdul Razak, Sekretaris TKD Prabowo Gibran Kalteng, M. Rizal, Sekretaris DPD Partai Gerindra Agus Pramono, Wakil Sekretaris TKD Heri Purwanto, Bendahara Umum TKD Hatir Sata Tarigan dan utusan dari Anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Sekretaris TKD Prabowo Gibran Kalteng M. Rizal memberikan keterangan
Sekretaris TKD Prabowo Gibran Kalteng M. Rizal mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk rasa syukur dan dukungan penuh terhadap Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia Tahun 2024 yaitu Nomor urut 2 Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka.
‘’Marilah kita laksanakan kegiatan nasional itu dengan komitmen pemenangan calon yang kita usung, tanpa harus menyudutkan dan menjelekkan calon-calon yang lain. Promosikan dan mengenalkan calon yang kita usung dengan format yang santun dan mencerdaskan para calon pemilih,’’ ungkap Rizal.
Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Kalteng
Sementara Ketua Dewan Pengarah TKD Prabowo-Gibran Kalteng Abdul Razak mengatakan, akan berupaya semaksimal mungkin untuk mengarahkan TKD Prabowo-Gibran menuju kemenangan sebagai Presiden Dan Wakil Presiden Republik Indonesia Tahun 2024.
Capres-Cawapres 2024 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka diusung Partai Politik dan partai pendukung Partai Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PBB, PSI, Garuda, Gelora, dan Prima. ***